HADIAH FREE PAPER PPDS
Penerima hadiah adalah peserta Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) yang menjadi pembicara dalam free paper Kongres ASEAN ORL-HNS ke-19 dan Temu Ilmiah Nasional PERHATI-KL Indonesia ke-11.
Hadiah akan diberikan untuk kategori: penelitian, laporan kasus dan poster.
Berikut syarat dan ketentuannya:
- Kompetisi free paper untuk PPDS dilakukan secara online.
- Peserta menyerahkan karya ilmiah yang siap dipublikasikan (ikuti ketentuan penulisan artikel penelitian, laporan kasus, dan pembuatan poster diatas).
- Penulis harus menyebutkan kategori free paper yaitu kategori penelitian, laporan kasus atau poster di pojok kanan atas artikel.
- Penelitian, laporan kasus, atau poster yang diajukan merupakan hasil penelitian sendiri atau kasus yang diamati oleh pemateri.
- Pengumuman dan pemberian hadiah akan dilakukan pada acara penutupan kongres.